Media Pembelajaran dan Informasi

Vektor

Mengaplikasikan Konsep Vektor

  • ®Aljabar Vektor Dimensi Dua
  • ®Operasi Vektor Dimensi Dua
  • ®Aljabar Vektor Dimensi Tiga
  • ®Operasi Vektor Dimensi Tiga
  1. A.            Deskripsi

Modul Konsep Vektor ini terdiri atas dua bagian proses pemelajaran yang meliputi dua sub komponen, yaitu :

  1. menerapkan konsep vektor pada bidang datar,
  2. menerapkan konsep vektor pada bangun ruang.

 

  1. B.             Prasyarat

Kemampuan awal yang diperlukan untuk mempelajari Modul 12 ini adalah siswa telah mempelajari dan memahami konsep geometri dimensi dua dan dimensi tiga.

 

  1. C.             Tujuan Akhir

Setelah mempelajari kegiatan belajar ini pada Modul K ini diharapkan siswa dapat :

  1. menggambarkan vektor sebagai segmen garis berarah bila diberikan komponen-komponennya,
  2. menghitung modulus vektor bila diberikan suatu vektor,
  3. menentukan vektor posisi suatu vektor,
  4. menyatakan bahwa dua vektor sama dengan gambar,
  5. menyatakan bahwa dua vektor sama dengan memperhatikan komponen-komponennya,
  6. menentukan negatif dari suatu vektor,
  7. menggunakan pengertian vektor nol dalam operasi vektor,
  8. menyatakan vektor satuan yang searah denagn suatu vektor yang diberikan,
  9. menentukan hasil kali suatu vektor dengan skalar,
  10. menentukan hasil penjumlahan vektor-vektor,
  11. menentukan selisih dua vektor,
  12. menentukan perkalian skalar dua vektor.

 

 

Download Materi

modul Vektor: (Modul Vektor: Materi dan Soal Kompetensi)

BSE_Vektor_kelas11_smk_mtk_sumadi (Vektor pada bangun datar dan pada Bangun ruang: Operasi Vektor, Modulus/ besar vektor, Vektor satuan, vekor posisi, Vektor resultan, Phasor, Soal -soal latihan)

 

Tinggalkan komentar